Kolaborasi Praktikum Mata Kuliah Seminar Pariwisata, Program Studi Destinasi Pariwisata, Jurusan BKP

Perdana dalam menyelenggaran seminar pariwisata pada hari Jumat, 1 Desember 2023, Program Studi Destinasi Pariwisata, Jurusan Bahasa, Komunikasi dan Pariwisata Polije berkolaborasi dengan Dinas Pariwisata dan PHRI Jember dalam mensinergikan pengembangan pariwisata di Kabupaten Jember. 

 

Kegiatan tersebut merupakan usaha dari Program Studi Destinasi pariwisata dalam melaksanakan Project Based Learning yang menggabungkan mata kuliah seminar pariwisata  dan kewirausahaan pariwisata di semester 5 beserta mata kuliah usaha perjalanan wisata di semester 3. 

Pada praktikum seminar pariwisata  mahasiswa semester 5 memaparkan hasil penelitian atau kajian terkait pengembangan potensi desa Karangpring sebagai desa wisata, sedangkan pada praktikum kewirausahaan pariwisata mahasiswa menyajikan paparan terkait industri pariwisata seperti perusahaan transportasi, hotel, dan spa. 

Mahasiswa semester 3 juga turut memeriahkan acara pada praktikum usaha perjalanan wisata yang menampilkan produk-produk TEFA Polije seperti Tefa Feedlot, Smart Green House, Bunga, Kopi, dll.